Minggu, 25 Januari 2015

Sifat-sifat Periodik Unsur

Sifat Sifat Periodik Unsur

      1. Jari-jari Atom
       ~ Adalah jarak dari inti hingga kulit elektron terluar
       ~ Dari atas kebawah dalam satu golongan, jari-jari      
          atom semakin besar
       ~ Dari kiri ke kanan dalam satu periode jari-jari          
          atom  semakin kecil
       ~ Besar kecilnya jari-jari atom terutama di tentukan  
          oleh 2 faktor, yaitu jumlah kulit dan muatan inti 

        2. Jari-jari Ion
        Ion ( tunggal ) dapat terbentuk dari atom netralnya karena pelepasan atau penyerapan elektron. Ion positif ( kation ) terbentuk karena pelepasan elektron, sedang negatif ( anion ) terbentuk karena penuerapan elektron. Ion positif mempunyai jari-jari yang lebih kecil, sedang ion negatif mempunyai jari-jari yang lebih besar

        3. Afinitas Elektron
         adalah energi yang dibebaskan oleh atom netral dalam bentuk gas apabila menerima sebuah elektron dalam membentuk ion   negatif. Makin negatif harga afinitas elektron, makin mudah atom tersebut menerima elektron dan makin reaktif pula unsurnya.

4.      4. Energi Ionisasi
         Besarnya energi yang diperlukan untuk melepas satu elektron dari suatu atom netral yang dalam wujud gas sehingga terbentuk ion berwujud gas dengan muatan +1 disebut energi ionisasi.
         Hubungan energi ionisasi dengan no. atom sbb :
       • Dalam 1 golongan: dari atas ke bawah, energi ionisasi semakin kecil
       • Dalam 1 periode: dari kiri ke kanan energi ionisasi semakin bertambah. 
     
       5. Keelektronegatifan 
         adalah kecenderungan suatu atom untuk  
         menarik elektron ke pihaknya dalam suatu ikatan  
         kimia.
        • Dari atas ke bawah dalam satu golongan, keelektronegatifan  semakin berkurang.
        • Dari kiri ke kanan dalam satu periode, keelektronegatifan semakin  bertambah.

         6. Sifat Logam dan Nonlogam
          Dari kiri ke kanan dalam satu periode, sifat logam berkurang, sedangkan sifat nonlogam bertambah.
          Dari atas ke bawah dalam satu golongan, sifat logam bertambah, sedangkan sifat nonlogam berkurang.

1 komentar: